Profesi Pelacur Masuk dalam Buku Pelajaran SD

Kota Malang heboh dengan temuan kata pelacur di dalam Buku Kerja Siswa bahan ajar Tematik tentang Sehat Itu Penting untuk SD atau MI...



Kota Malang heboh dengan temuan kata pelacur di dalam Buku Kerja Siswa bahan ajar Tematik tentang Sehat Itu Penting untuk SD atau MI kelas V SD semester 1.

Pada halaman 34, ditemukan kata pelacur dalam buku yang didistribusikan oleh Dinas Pendidikan Kota Malang itu. Sekolah dan wali murid pun meresponsnya dengan berbagai sikap berbeda.

“Kami baru saja mengetahui soal ini dari grup Whatsapp, tolong dicek di halaman ini ada kata-kata ini,” kata Kepala Sekolah SDI Terpadu Ahmad Yani, Murtini, Kamis malam 12 November 2015.

Dalam topik ayo menambah wawasan dibeberkan berbagai macam bentuk tanggungjawab, mulai dari tanggungjawab terhadap keluarga, masyarakat, bangsa dan negara dan tanggung jawab terhadap tuhan.

Dalam tanggung jawab terhadap keluarga dicontohkan tanggung jawab yang harus dipikul ibu rumah tangga dengan tiga anak yang harus menjadi orang tua tunggal setelah suaminya meninggal.

Kutipan kalimat itu antara lain ‘ seorang ibu hidup dengan tiga anak, karena suaminya meninggal, dia harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup anak-anaknya, walaupun harus menjadi pelacur sekalipun. Karena demi memberikan kehidupan dan bertanggung jawab atas ke tiga anaknya”.

Contoh kerja sebagai seorang pelacur dianggap tidak pantas dan bisa diganti dengan pekerjaan lain yang lebih mudah dimengerti oleh pelajar SD, seperti pembantu rumah tangga, pramusaji di warung atau yang lain.

“Buku ini baru datang satu minggu dan belum kami bagikan. Sekolah antisipasi dengan memberi tipe x dan mengganti dengan jenis pekerjaan lain. Buku ini kami dapat dari Dinas Pendidikan dan diwajibkan untuk semua sekolah,” katanya.

Menurutnya, buku itu kemungkinan besar tidak akan ditarik. Cacat yang tidak terlalu banyak menurutnya bisa diperbaiki dengan cara menutup dan mengganti dengan kata lain. "Tidak ada penarikan sampai sekarang, seandainya banyak (kesalahan) ya harus berani menarik,” katanya.



Sementara sekolah lain berharap agar buku itu segera ditarik. Sri Fatonah, guru kelas 5 SD Brawijaya Malang menyatakan sempat berpikir untuk menyobek halaman tersebut meskipun belum dilakukan. Menurutnya, lolosnya kata-kata itu bukanlah kesalahan cetak.

Soal temuan itu, Dinas Pendidikan Kota Malang mengaku akan segera berembuk untuk mengambil langkah tepat. Buku tersebut dibuat oleh Kelompok Kerja Guru (KKG) di Kota Malang.

“Akan dirapatkan oleh pengawas untuk solusinya,” kata Kepala Bidang TK-SD Dinas Pendidikan Kota Malang, Suyitno.

Lolosnya kata-kata di dalam buku itu juga membuat sejumlah wali murid heran. Rikawati, ibu rumah tangga yang juga warga Kecamatan Kedungkandang kerepotan untuk menjawab pertanyaan putrinya yang menerima buku tersebut.

“Anak saya dapat buku itu baru beberapa hari lalu. Karena ramai-ramai ini dia kemudian bertanya tentang pekerjaan pelacur itu,” kata Rikawati.

Sementara jika tulisan dihapus, dia yakin akan lebih memancing rasa penasaran untuk mengorek kata-kata di balik tipe x tersebut. “Saya harus menjelaskan tentang pelanggan pelacur yang disebut si hidung belang, jadi agak susah juga menjelaskannya,” ujar dia.

Sumber: viva.co.id


COMMENTS

Nama

Bapertarum,2,Berita,64,Berita Hari Ini,48,Berita Umum,8,BOS,1,CPNS,55,Dapodikdas,4,Duka Pendidikan,6,Dunia Kampus,10,Dunia Sekolah,5,Guru Pembelajar,1,Info CPNS 2016,11,Info Guru,45,Info Honorer K2,92,info Lainnya,8,Info Lomba,4,Info Madrasah/Sekolah,7,Info Penting Pendidikan,112,Info Sekolah,9,Info Unik,6,Inspirasi,18,IPTEK,5,Kebijakan,4,Kegiatan Pendidikan,76,Kemenag,30,Kurikulum,5,Opini,3,Pendidikan Tinggi,1,Pengetahuan Umum,11,PPDB,5,prestasi,13,Program Indonesia Pintar,2,PUPNS,8,Sains,10,Sejarah,2,Sekolah Lima Hari,4,Sertifikasi,10,terbaru,39,Tokoh Inspiratif,16,Ujian Nasional,40,UKG,15,
ltr
item
Info Edukasi: Profesi Pelacur Masuk dalam Buku Pelajaran SD
Profesi Pelacur Masuk dalam Buku Pelajaran SD
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhD-lv-CacBqU8vYhyrUmuk-zf13l1wogP8NRbdqqpfA-wzPbNTaYsb3afxRutah9wOi9ZLrMe5adR8xAiSbnkiAf2hkKIqxr_mGRHmd7tNl-QNrB_vTV6hF2ncfppviH0865Y5mEGLOEy5/s640/buku.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhD-lv-CacBqU8vYhyrUmuk-zf13l1wogP8NRbdqqpfA-wzPbNTaYsb3afxRutah9wOi9ZLrMe5adR8xAiSbnkiAf2hkKIqxr_mGRHmd7tNl-QNrB_vTV6hF2ncfppviH0865Y5mEGLOEy5/s72-c/buku.jpg
Info Edukasi
https://in-edukasi.blogspot.com/2015/11/profesi-pelacur-masuk-dalam-buku.html
https://in-edukasi.blogspot.com/
https://in-edukasi.blogspot.com/
https://in-edukasi.blogspot.com/2015/11/profesi-pelacur-masuk-dalam-buku.html
true
1123788036373191495
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy